Rumah adalah tempat terbaik untuk beristirahat setelah seharian beraktifitas di luar. Setiap orang tentu memiliki selera berbeda dalam mendefinisikan rumah impian. Namun, satu yang pasti setiap orang ingin hunian lamanya tetap terlihat baru dan menarik. Sayangnya untuk membuat hunian lama terlihat baru langkah ekstrim yang harus ditempuh adalah melakukan renovasi total. Benarkah ini?
Merenovasi rumah secara keseluruhan memang akan membuat hunian lama Anda terlihat benar-benar baru dan berbeda. Tapi Anda harus menyiapkan dana besar untuk renovasi total. Nah, bagi Anda yang ingin rumah lama terlihat seperti baru namun dana yang dimiliki tidak terlalu banyak, Anda bisa menghindari renovasi total kok. Sebaliknya, Anda bisa menghidupkan suasana berbeda di hunian lama agar terlihat seperti rumah baru. Bagaimana caranya? Simak ulasan lengkap berikut ini ya..
-
Pengecatan Ulang Dinding Rumah
Cara teraman, terbaik dan termurah untuk membuat rumah lama Anda terlhat baru adalah dengan melakukan pengecatan ulang. Hal pertama yang mampu memberikan perubahan signifikan saat dicat ulang adalah dinding rumah. Rumah Anda akan terlihat baru dengan sekejap setelah dicat ulang.
Sebelum melakukan pengecatan, pastikan Anda sudah memutuskan warna utama yang akan mendominasi interior rumah. Kemudian, pilih komposisi warna yang mendukung gaya bangunan rumah Anda. Misalkan untuk rumah bergaya etnik Anda bisa memilih komposisi warna tanah. Sebaliknya, Anda bisa menggunakan warna-warna netral untuk rumah minimalis.
Setelah memilih warna baru untuk hunian, maka Anda bisa melanjutkan untuk memilih bagaimana pengaplikasiannya. Apakah seluruh bagian dinding rumah akan dicat ulang atau hanya beberapa bagian saja.
-
Memindahkan Posisi Furniture
Cara mudah dan murah lainnya untuk membuat rumah Anda terlihat baru adalah dengan memindahkan furniture. Anda bisa mengubah posisi furniture di ruangan yang sama atau bahkan memindah dan mengganti furniture ke ruang lain. Jika Anda merasa malas melakukan perpindahan yang menguras tenaga, Anda juga bisa melakukan pengecatan ulang terhadap furniture yang ada di rumah. Tampilan cat yang baru tentunya membuat furniture terlihat baru dibeli kan?
-
Mengubah Fungsi Ruangan
Cara selanjutnya untuk membuat rumah lama terlihat seperti baru adalah dengan mengubah fungsi ruangan. Tentunya perubahan fungsi ruangan ini tidak serta merta bisa dilakukan untuk semua ruang di rumah Anda ya. Misalkan saja ada ruang kosong di dalam rumah yang selama ini dibiarkan begitu saja.
Anda bisa membersihkannya, memasang karpet dan sofa tunggal dan menjadikan ruangan itu untuk bersantai bersama keluarga atau teman dekat. Mungkin Anda juga bisa memanfaatkan ruangan kosong yang ada sebagai perpustakaan kecil. Jadi buku-buku milik anggota keluarga semua disusun rapi di rak dan di tempatkan di pojok ruangan. Tambahkan kursi malas dan karpet agar bisa digunakan untuk bersantai sekaligus membaca.
-
Mengatur Ulang Kebun atau Taman
Anda juga bisa membuat rumah terlihat berbeda dan baru dengan mengatur ulang bagian taman. Memindahkan posisi pot bunga atau menambah tanaman bisa menjadi solusi mudah. Lebih jauh lagi, Anda bisa menambahkan spot baru untuk tanaman gantung misalnya. Menambahkan area barbeque juga bisa jadi ide yang bagus sehingga taman bisa difungsikan lebih maksimal saat Anda mengadakan acara makan-makan santai bersama keluarga.
Bagaimana menurut Anda? Ternyata, mudah kan untuk membuat rumah lama terlihat seperti baru? Atau mungkin Anda memiliki ide lain untuk membuat rumah lama terlihat seperti baru?
Ayo buat rumah lama Anda terlihat baru tanpa mengeluarkan biaya yang terlalu banyak.